Hari ke-29 dari bulan yang penuh
rahmat ini. Entah harus sedih atau bahagia. Sedih karena harus berpisah lagi
dengan bulan ramadhan dan segala rahmat dan berkahnya, tapi juga cukup bahagia untuk
menyambut lebaran dengan segala hiruk pikuknya.
Jujur, aku merasa bulan ramadhan
tahun ini berlalu dengan sangat singkat. Atau karena aku yang merasa ramadhan
tahun ini berbeda dari tahun kemarin.
Ya bedanya, tahun ini jadwal
bukber tidak sebanyak dulu. Rasanya hanya dua kali aku bukber diluar. Selain
karena nggak mau jadi panitia, faktanya aku emang bukan anak hits yang punya
geng atau kelompok pertemanan lain selain teman sekelas.
Ramadhan tahun ini juga jadi ramadhan
pertama untuk ku beradaptasi di tempat kerja baru. Tempat kerja yang
sebenar-benarnya bekerja.
Lalu tahun ini juga jadi ramadhan
pertama ku menjalankan pola makan baru dan diet wkwk
Melihat banyaknya baju dan celana
yang sudah mulai tidak muat di badan, aku memutuskan untuk diet. Bukan diet
ketat sih, tapi hanya mulai mengubah porsi makan dan isi menu. Olahraga juga
mulai ku jalankan, meskipun bukan olahraga yang banyak gerak. Aku cuma
stretching biasa hehe yang penting membangun kebiasaannya dulu. Masalah ntar
berhasil apa engga mah ya yang penting coba dulu.
Aku yang biasanya saat berbuka
memakan semua yang tersaji di depan mata, sekarang sudah mulai memilah mana
yang sesuai untuk menunjang proses diet dengan yang tidak. Intinya menu makanan
aja sih yang dijaga. Semoga aja pas lebaran nanti, badan aku juga nggak jadi
lebar-an.
Ramadhan dari tahun ke tahun
emang selalu punya cerita tersendiri dengan segala perbedaannya. Jangan hanya
membandingkan ceritanya, tapi juga review mana yang kira-kira perlu
ditingkatkan dan mana yang perlu diperbaiki. Jangan juga hanya melihat hasil,
tapi proses bagaimana kita mau berubah ke arah yang lebih baik lagi dengan
menjadikan bulan ramadhan sebagai ajang untuk melatih diri.
Doa dan harapan yang bisa ku
panjatkan adalah semoga bisa bertemu kembali di bulan ramadhan tahun depan
dengan anggota keluarga yang masih lengkap dan diberi kesehatan serta
kelancaran dalam menjalankan ibadah.
Dalam ibadah pun juga, semoga ada
peningkatan lagi, kebiasaan buruk juga sudah harus dikurangi.
Mungkin hanya itu sedikit doa dan
harapan yang bisa aku selipkan agar tahun depan bisa menjadi ramadhan yang
lebih baik lagi.
Tidak ada komentar
Mari berbagi pendapat dari sudut pandang mu melalui komentar di bawah ini