Review Mirabella Kosmetik


Setelah sekian lama nggak bahas tentang beauty, finally aku kembali dengan review Mirabella Kosmetik. Pas banget tanggal 11 Oktober lalu, aku mengikuti acara ulang tahun ke-4 Komunitas Blogger Perempuan Banjarmasin kesayangan kita yaitu FBB, diisi dengan materi SEO bersama Mas Irwin (tentu nama ini udah nggak asing lagi di kalangan blogger) dan materi Optimasi Instagram untuk Influencer/Blogger bersama Niko Julius. Nggak cuma dikasih materi, acaranya juga diselipkan beberapa kuis berhadiah. So, siap-siap rebutaaaan.

Meskipun hanya berpartisipasi melalui daring, aku tetap dapat goodie bagnya loh. Asiiik. Keren banget emang sponsornya ultah FBB tahun ini apalagi produknya Mirabella yang udah pasti halal, clean beauty dan no animal testing. Nggak sabar pengen nyobaaain!!


Wait, kalian pasti penasaran kan apa aja isi dalam goodie bagnya. Yuk ah, unboxing!


Baca juga : Unboxing socobox pertama

Review Mirabella Colorfix Cool Lipstick No. 43


Pertama, aku bakalan review salah satu varian Mirabella Kosmetik Lipstik yaitu Mirabella Colorfix Cool Lipstick. First impression pas liat packagingnya agak lebar gitu, padahal ukuran lipstiknya cukup ramping, kesannya jadi kayak boros tempat. Overall bagus sih, warna ungu dan putih yang mendominasi memberi kesan produk yang mirabella banget. Selain itu ada juga informasi lain mengenai keterangan produk dan gambar model menggunakan produk lipstik sesuai dengan warna yang ada didalamnya.


Okey, kita lanjut ke klaim produk yang ditawarkan.

  • warna tahan lama dengan hasil matte dan tidak mudah luntur

  • lembut dan ringan di bibir

  • memberikan sensasi dingin saat diaplikasikan

  • tidak meninggalkan bekas

  • tidak menempel pada gigi, gelas dan si dia (hiyaaaa…)

  • warna tidak memudar dan lipstik tetap rapi sepanjang hari.





Saat aku aplikasikan, memang teksturnya lembut banget meskipun hasilnya matte tapi nggak bikin bibir jadi berat dan berasa tebal. Seringan itu sih di bibir jadi berasa nggak pakai lipstik, tapi aku kok nggak merasa ada sensasi dingin yah. Entah aku yang kurang peka atau gimana wkwk. Wangi lipstiknya juga smooth.


Selama pemakaian seharian, awalnya aku cuma minum air putih dan itu nggak terlalu melunturkan warna lipstik. Aku juga sukses dibikin jatuh cinta karena kalo minum nggak meninggalkan bekas di gelas seperti lipstik yang biasa aku pakai. Tapi setelah aku bawa makan siang dan sesekali ngemil warnanya memudar, sepertinya harus touch up lagi kalau mau tetap on.


Sejauh ini aku suka banget itu sama experience pemakaiannya. Aku cuma kurang sreg sama no. 43 ini karena nggak cocok untuk ku pakai sehari-hari, untuk kondangan sih masih oke. Berhubung waktu ku lebih banyak dihabiskan ditempat kerja, aku bakalan berburu warna nude yang manis untuk mewarnai hari. hiya hiya hiya...


Repurchase? Yes, tapi dengan warna lain.




Review Mirabella Two Way Cake UV (01 Porcelain Beige)


Lanjut ke bedak Mirabella, aku dapat Mirabella Two Way Cake UV shade 01 Porcelain Beige. Packagingnya simpel dengan warna dominan ungu khas Mirabella, lengkap dengan keterangan produk. Bedak ini merupakan kombinasi dengan alas bedak sehingga menghasilkan warna yang lebih merata, halus dan lembut. Mengandung Titanium Dioxide sebagai UV filter untuk melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar UV, selain itu juga mengandung vitamin E sebagai antioksidan dan Jojoba Oil untuk menjaga kelembapan kulit.




Setelah aku aplikasikan, kesannya benar-benar halus dan lembut menyapu kulit. Senangnya ternyata varian porcelain beige ini cocok dengan warna kulit ku, aku jadi nggak perlu eksplor warna lain lagi hahaha. Di kemasannya juga tertulis cara pemakaian bedak ini, kita bisa menggunakan spons kering untuk riasan natural atau dengan spons basah untuk riasan lebih tebal dan tahan lama. Dua cara ini bisa diaplikasikan untuk sehari-hari maupun untuk acara yang membutuhkan ketahanan bedak yang lebih lama.


Meskipun klaimnya ada kandungan yang berperan sebagai UV filter, tetap ya sebelum memakai bedak ini juga pakai sunscreen untuk perlindungan ekstra.


Repurchase? Yes.



Review Mirabella Lip Cream Matte Expert Shade 02 Peach


Terakhir ada Mirabella Lip Cream Matte Expert, aku dapat yang shade 02 warna peach. Pas aku nerima, lip cream ini nggak pakai packaging kotak. Jadi cuma lip cream yang dibalut dengan packaging plastik yang berisi keterangan produk, sayangnya aku nggak sempat foto karena keburu aku lepas secara brutal duluan huhu.



Lip cream ini mengandung vitamin E sebagai antioxidant, bisabolol sebagai anti inflamasi & anti iritasi, sunscreen yang melindungi kulit bibir dari pengaruh buruk sinar matahari, serta natural origin emollient untuk memberikan kelembapan pada kulit bibir.


Aplikatornya cukup pendek tapi tetap rapi saat diaplikasikan. Tekstur lip creamnya juga creamy dan ringan meskipun memberikan hasil matte. Tapi jika kalian menggunakan lip balm sebelum memakai lip cream, kalian bisa diamkan beberapa lama dulu karena jika diaplikasikan saat lip balm belum mengering bisa membuat tampilan lip cream ini jadi menggumpal dan tidak rata. Overall aku suka sih, karena warnanya cocok untuk ku pakai sehari-hari dan wanginya juga soft gitu kayak permen coklat wkwk


Repurchase? Yes, tapi aku mau coba warna yang satu tingkat lebih gelap dari ini.


Itu dia review dari 3 produk Mirabella yang ada dalam goodie bag cantik acara ulang tahun ke-4 Female Blogger of Banjarmasin. Semoga tahun depan bisa bekerjasama dengan lebih banyak brand lagi. Yeay.


See ditulisan lainnya yah!


Tidak ada komentar

Mari berbagi pendapat dari sudut pandang mu melalui komentar di bawah ini